menu

Tuesday, September 11, 2012

Gili Trawangan


     Aku masih ingat ketika pertama kali mendengar nama Gili Trawangan. Kata yang paling ''menonjol'' di benak ku adalah kata Trawangan yang saya sebagai orang awam mengartikannya dengan kata ''Trawang'' yang dalam bahasa jawa artinya transparan. Suatu kata yang exsotis yang melambangkan keindahan suatu pulau.Yang terlintas di benakku adalah kejernihan air laut di pantainya yang seolah-olah mengajakku menari bersama''warga'' bawah lautnya. Tak terhenti sampai disitu aku pun berandai-andai apabila suatu saat nanti dapat menginjakan kakiku di pulau lombok tepatnya di Gili Trawangan. Berkeliling pulau dengan Cidomo melihat pemandangan sekitar kemudian berbaur dengan penduduk asli pulau Gili Trawangan dan belajar membuat tenun tradisional khas Lombok yang sangat tersohor keindahannya sampai ke mancanegara. Kemudian menghabiskan waktu siang untuk melihat keindahan pulau dari atas bukit ditemani semilir angin. Turun bukit ketika memasuki waktu sore dan bermain di pinggir pantai menanti momen yang paling ditunggu oleh semua turis yang berkunjung ke Gili Trawangan sunset di pulau Lombok !. Ditambah diner ayam taliwang, bulayak, udayana dan, bebalung. Ditemani lilin-lilin dan alunan ukulele yang ku lantunkan sambil bergembira ria bersama anak-anak asli Gili Trawangan sungguh momen-momen yang dapat mewakili indahnya surga.
     Semoga indahnya momen-momen di pulau Gili Trawangan tadi dapat terwujud besok,lusa atau mungkin kela
k.

0 comments:

Post a Comment